PMT KKN-T UAA

 Pemberian Makanan Tambahan (PMT) di Desa Donorojo, Tegalrejo, Magelang

Sebagai Upaya Penurunan Stunting di Lokasi Fokus Stunting Jawa Tengah

    DONOROJO - Pemberian Makanan Tambahan (PMT) merupakan salah satu upaya masyarakat Desa Donorojo dalam penurunan angka stunting di wilayah Donorojo yang mulai di rutinkan sejak Sabtu, 8 Oktober 2022. Adapun upaya tersebut akan dilaksanakan seminggu sekali, yaitu setiap hari Sabtu bertempat di Paud Mekar 1 dan Paud Mekar 2 secara bergantian. Acara PMT ini dihadiri oleh bidan Desa, Ibu Dani, Ibu lurah Desa Donorojo, guru paud Mekar 2, Ibu-ibu kader, serta 4 kelompok sasaran program Gong Ceting ( ibu hamil, ibu menyusui, dan ibu balita) yang tercatat sebagai anak stunting. 
        Makanan PMT yang dibagikan adalah kentang goreng, nugget ayam, dan susu formula. Sembari menunggu dan memastikan anak memakan PMT sampai habis, Ibu bidan Desa Donorojo memaparkan edukasi terkait stunting sebagai upaya penurunan stunting.
        "Anak - anak stunting kita sebut dengan Anak Gemilang, yang memerlukan perhartian lebih dari kita" ucap Ibu Lurah Desa Donorojo. Bidan Desa Donorojo, Bu Dani memberikan edukasi kepada ibu-ibu terkait dengan stunting. "Stunting merupakan keadaan dimana anak itu kekurangan gizi kronis dalam jangka waktu yang lama yang menyebabkan tumbuh kembang anak kurang dari standar usianya atau dibawah garis merah atau Z-Score yang telah ditentukan oleh WHO." ujar Ibu Dani. Beliau menjabarkan bahwa ada 3 faktor penyebab anak stunting.

Ibu Bidan Desa Donorojo, Ibu Dani memaparkan edukasi Stunting

3 faktor penyebab anak stunting

1. Pola Asuh

    Pola pengasuhan orang tua terhadap anak merupakan salah satu faktor penyebab anak menjadi stunting. Pola asuh ini sebenarnya dimulai sejak sebelum ibu mengandung hingga pasca melahirkan. Dimana sebelum hamil calon ibu hamil hendaknya berkonsultasi kepada bidan terlebih dahulu. Konsumsi makanan yang bergizi juga penting agar nutrisi tubuh terpenuhi dan LILA (lingkar lengan) yang menjadi indikator nutrisi. Kemudian saat hamil pun calon anak membutuhkan nutrisi yang cukup agar pertumbuhannya maksimal. Ibu Dani mengatakan bahwa setidaknya ibu hamil harus datang ke tenaga kesehatan sebanyak 6 kali dan minimal 2 kali bertemu dengan bidan. 

2. Makanan Seimbang

        Makanan seimbang merupakan faktor penting yang perlu diperhatikan orang tua. Makanan yang diberikan harus  mecukupi gizi yang dibutuhkan anak, jangan hanya asal kenyang atau hanya asal makan nasi seperti yang dilakukan orang tua jaman dahulu. Protein juga harus dilengkapi baik protein hewani atau protein nabati. Seperti yang digencarkan gubernur Jawa Tengah yaitu ada aksi "GASPOL DULUR" Cegah Stunting melalui Perbaikan Pola Asuh dan Konsumsi Sehat Satu Telur setiap hari. 

3. Sanitasi

        Sanitasi juga berperan besar dalam pencegahan stunting. Air yang kita minum setiap hari pun dapat berpengaruh pada pencegahan stunting. Peran orang tua dalam sanitasi yaitu dalam penyediaan air bersih untuk memasak, minuman, atau pun untuk mandi dan bersih bersih cuci tangan. Gunakan produk kesehatan yang mampu melindungi buah hati dari kuman dan virus. 

    Selain memberikan edukasi stunting, Bu Dani juga memberikan cara membuat susu formula pendukung yang dibagikan PMT dengan benar. Sehingga diharapkan anak tercatat stunting dapat berkembang dengan maksimal sesuai harapan program Gong Ceting yaitu menurunkan angka stunting di Jawa Tengah khusus nya di daerah Tegalrejo Magelang - (Istihan)

Dokumentasi PMT Desa Donorojo, Tegalrejo


#kkn-t #kkntuaa #uaa #almaata #lppm_almaata #mbkm_almaata #mbkm_uaa

0 komentar